Halo semua ๐ , Lama juga blog ini nggak membahas tampilan motor luar negeri, maklum banyak cobaan di 2019 ini, oke… jadi yang sekarang mejeng adalah Honda Beat series tahun 2019 di Filipina, seperti apa?
Ya seperti ini saja, desainnya sama persis dengan Beat di Indonesia, spesifikasinya juga, wajar saja karena salah satu tujuan ekspor terbesar Beat made in AHM adalah ke Filipina.
Jadi yang berbeda ya cuma di stripingnya saja, dan varian-varian yang tersedia, di Filipina sana menyediakan 3 tipe, yakni Beat Street, Beat Premium dan Beat Fashion Sport.
Beat Street Filipina beda dengan Beat Street yang ada di Indonesia, coba diperhatiin, perbedaan dengan Beat tipe Fashion Sport cuma di striping dan warna dasarnya aja ๐
Terakhir adalah Honda Beat Premium, yang dibekali fitur CBS dan ISS, jadi ada fitur spesial seperti itu dan harganya juga lebih mahal dibanding kedua varian sebelumnya.
Contoh Beat Street adalah pada tiga gambar paling atas ini, striping yang grafisnya terbuat dari tulisan mencolok Beat Street pada bagian bodi, dikombinasi dengan corak abstrak yang simpel namun berkesan keren ๐
Tersedia dalam tiga pilihan warna, yakni abu-abu lis orange, hitam lis kuning dan putih lis biru.
Kemudian berikutnya adalah Beat tipe Fashion Sport, seperti pada gambar diatas, grafis striping ini 98% sama dengan punya Indonesia, cuma ada beda sedikit pada bagian sayap.
Bedanya Honda Beat di Filipina lebih menarik dalam hal pilihan warna, ada 4 yakni hitam, merah hitam, biru hitam dan orange hitam, mantep juga ๐
Terakhir adalah tipe Premium, yang harganya paling mahal, hadir dengan tampilan keren, yakni warna doff dengan kelir karbon dan hiasan lis merah di beberapa bagian.
Tersedia dalam dua warna yaitu hitam dan putih. Desain striping beat ini mengingatkan ke desain Honda Click 125i Thailand edisi ISS 2013.
Oke, itu aja deh, kayaknya cocok kalo striping ini diadopsi sebagai striping variasi ๐
MnM – sumber gambar: Honda Thailand & Motortrade