Halo bro semua 😀 , Yamaha akhir-akhir ini seperti Suzuki, maksudnya dalam konteks website nya, terlihat bahwa website nya sekarang gak up to date untuk menampilkan daftar produknya, terlihat pada gambar diatas untuk line up produk moped alias motor bebek, per tanggal 29 Januari 2015 semuanya masih belum ada perubahan.
Gambar diatas adalah Jupiter Z1 sporty tahun 2013, kemudian Jupiter MX 2013, Vega RR dan Force yang juga masih striping lama, tapi masih mendingan di Matic nya, yang masih gak up to date hanya GT 125 dan Xeon RC 125 saja 🙄
Tentu kita masih ingat dengan website Suzuki yang dulu, betapa sulitnya mencari informasi dari website yang terkesan kumuh dan tak terurus untuk sekelas pabrikan besar, Misalnya Suzuki Nex dan Satria yang berbulan-bulan kemudian baru diupdate tampilannya, Saat ini yang sangat up to date hanya website Honda AHM, hanya beberapa hari setelah produknya rilis langsung update.
Saat ini orang banyak mencari informasi lewat media online, bila informasi gambar produk di website tidak sesuai dengan yang di dealer kan jadinya gak asyik.
MnM
Yamaha mulai mirip Suzuki: Website nya gak Update
January 31, 2015
Yamaha
3 Responses to “Yamaha mulai mirip Suzuki: Website nya gak Update”
Hahaha, mungkin adminya sudah lelah 😆
AHM juga iyo pan, delok spek pcx masih lawas cuma update harga motor doang…
Imbas gaji belum naik mas… 😀