Galeri Prototip Honda RC213V-S 2015 (Versi Jalan Raya)

2015-Honda-RC213VS-Prototype5-small
Halo bro semua 😀 , bisa dibilan kalo Honda RC213V-S atau yang bisa dibilang sebagai Honda RC213V nya untuk versi jalan raya sungguh unik, kalo ngelihat gambar diatas ini pasti udah ketebak bagian mana yang uniknya, yap, peletakan spion nya yang di stang (handlebar)
Memang ini kesannya gak biasa, kalo di RC213V, spion nya itu aslinya sebagai “guard” untuk mencegah tuas rem tertekan oleh rider lain, dan dengan pemasangan spion ini, tampaknya malah jadi multifungsi, Kerennn….!! 😎
2015-Honda-RC213VS-Prototype1-small
Motor ini sepenuhnya dikembangkan oleh Honda Racing Corporation (HRC) dengan didukung oleh RnD Honda Pusat, dengan bantuan beberapa rider MotoGP, gak cuma dari Marc dan Pedrosa saja, tapi juga oleh beberapa rider legendaris lainnya 😯
Secara basis desain memang tampak dan terlihat sama dengan RC213V, yang membedakan sudah jelas hadirnya headlamp dan spakbor belakang, lalu spion si stang, untuk komponen dan performa nya juga gak beda jauh, sayangnya Honda masih belum merilis info secara keseluruhan tentang RC213V-S ini.
2015-Honda-RC213VS-Prototype2-small
Bagaimana dengan warna nya? kabarnya bakal tersedia dalam dua warna, yang satu adalah seperti warna di artikel ini yaitu kombinasi warna HRC dengan bendera Jepang pada bagian fairing, terlihat eksotik dan sangar dengan balutan metalic plus dof.
Lalu harga Honda RC213V-S ?? yakin deh 90% kemungkinan berada di atas 1 Milyar Rupiah, apalagi kalo ternyata ditanamkan SSG di mesinnya, malah jadi tambah edan harganya :mrgreen: . Memang dah ini bisa jadi solusi bagi yang pingin naik motor MotoGP tanpa jadi pembalap MotoGP.
MnM
2015-Honda-RC213VS-Prototype3-small
2015-Honda-RC213VS-Prototype4-small

Leave a Reply

%d bloggers like this: