Kunjungan ke Pabrik Beat FI: Menambah Wawasan Broo…!!

ahm

Bro semua πŸ˜€ ,Waktu acara virtual community gatthering di Plant 3 AHM di Cikarang, Mercon dkk mendapatkan kesempatan untuk melihat secara langsung pembuatan motor, walaupun sebenernya pingin lihat pembuatannya CB150R, tapi sepertinya Beat FI juga gak kalah menarik, memang bikin penasaran gimana sih pembuatan skutik ini dari masih part kosongan sampai motor tersebut siap dikirim.

Part Mesin

Mercon terbagi ke tim 2, berhubung gak boleh memfoto di dalam pabrik, jadi gak ada foto (ya iyalah :mrgreen: ) memang bisa dimaklumi kok, hehe. Awal masuk kami langsung lihat perakitan mesin, lebih tepatnya Part yang digunakan dalam pembuatan mesin, semuanya disusun rapi di dalam gerobak lalu diatur di meja berjalan oleh operator yang tidak boleh diajak bicara… apalagi menyatakan cinta, bisa galau ntar. Sampai ruang pengetesan kemudian sebongkah mesin tersebut langsung dicoba, gagal nyala 3 kali, maka mesin dinyatakan gagal. selanjutnya saya gak tau apa yang terjadi dengan mesin yang malang tersebut

maket

Pembuatan Rangka dan Komponen Motor

Komponen motor yang dimaksud disini seperti halnya tangki BBM, menggunakan robot dan mesin press, lembaran alumunium (kayaknya sih bener alumunium) kemudian di press sehingga membentuk sebuah tangki, masih dalam bentuk kasar dan itu kerjaan mesin lain untuk menghaluskannya.

Kemudian ada juga Robot yang lain yang berfungsi mengelas rangka dan digabung menjadi satu, welding sasis ini sangat presisi dan teliti, manusia nya cuma meletakkan potongan besi yang didapat dari supplier, kemudian si robot langsung menjalankan tugasnya. ada juga robot yang bertugas menghaluskan blok mesin sampai semulus paha cherrybelle #eh 😳 ,rangka yang sudah jadi kemudian digantung dan berjalan secara cantik menuju ruang pengecatan model celup, mirip komedi putar, ada yang naik dan turun, memutar sampai ada juga yang galau miring-miring :mrgreen:

Plant 3 AHM (3)

Bodi Motor

Bodi motor ini juga dari supplier dan tampak sangat ready stok di pabrik tersebut.Β Termasuk stripingnya, Staff disini cepet banget nempelin striping, rata2 untuk satu bodi motor cuma butuh 4-8 detik, bandingin ama saya yang bisa habis 20 detik an, ya beda pengalaman lah, kan situ udah bertahun-tahun nempel striping terus, tiap hari lagi :mrgreen:

Komponen Mesin

Bagian dalam mesin antara lain. . . . . (krik krik, apaan ya lupa namanya, piston atau silinder au ah 😳 ) diukur dengan teliti, soalnya kan mesin bro, memiliki toleransi mikron, tentunya ada beberapa part yang di cek baik dari supplier atau buatan sendiri sebelum diantar ke meja berjalan.

Plant 3 AHM (4)

Cetakan Mesin – Bagian Panass!!

Lanjut, disini bagian alumunium direbus :mrgreen: di dalam gentong raksasa untuk dicetak menjadi blok mesin, lagi-lagi dilakukan oleh robot, ada hal menarik disini, ada larangan yang menyebutkan api dan tumpahan alumunium cair gak boleh disiran air, hmm,, aneh juga, tapi ternyata dipadamkan pake pasir, soalnya kalo pakai air bisa berpotensi meledug :mrgreen: Β Beberapa part motor yang dicetak di bagian ini, dalam satu mesin sekali jadi bisa langsung 4, cepat juga ya.

Perakitan Motor

Kali ini Mercon bisa lihat dengan dekat dan jelas meja berjalan tempat staff menggarap mesin, satu staff hanya bisa menggarap maksimal 3 item, dibutuhkan kecekatan dan konsentrasi tinggi, kalo melamun atau galau ya bisa ruwet πŸ™‚ , soalnya meja berjalan bro, keteteran satu part, maka semua dan seterusnya gak bakal jadi tuh mesin.

Sampai mesin lolos tes, kemudian dipasang arm, lalu ban belakang, sasis yang disini juga dilakukan scan barcode nomer rangka “Cukup scan satu nomer, maka data yang lain keluar”, kata supervisor pemandu, speedometer, ban depan, bodi dan semuanya dilakukan pada meja berjalan (lebih mirip alas treadmill sih πŸ˜† ), lalu batere aki sampai satu motor turun dari meja perakitan, kemudian ada tim yang bertugas mem blayer-blayer motor (gimana tuh bahasanya :mrgreen: ) semua aspek diuji mulai dari mesin, rem, lampu dll.

pabrik

Sip lah, Dalam satu garis produksi, tiap 22 detik 1 unit Beat FI turun dari meja perakitan dan resmi dinobatkan sebagai motor siap jual, tapi tentu ada juga yang punya problem dan “disingkirkan” untuk direview kembali, “Tiap hari 3000 an Beat FI jadi” kata supervisor, “Satu garis produksi ini menghasilkan motor tiap 22 detik, sedangkan AHM punya 8, jadi tiap 3 detik, 1 unit motor jadi, AHM” tambahnya

MnM – Koreksi kalo ada yang salah yaa πŸ˜‰

18 Responses to “Kunjungan ke Pabrik Beat FI: Menambah Wawasan Broo…!!”
  1. rusmanjay April 18, 2013
  2. Aa Ikhwan April 18, 2013
  3. Sarung_Jok_CoolTech April 18, 2013
  4. Mbah Kasan April 18, 2013
  5. Nichoz Ahmad April 18, 2013
  6. Yoshi April 18, 2013
  7. kilaubiru April 18, 2013
  8. Paijo April 18, 2013
  9. shumy27 April 18, 2013
  10. Mercon C April 21, 2013
  11. Paijo April 24, 2013
  12. MotoGPPlanet April 24, 2013
  13. bledug April 24, 2013
  14. Mercon C April 24, 2013
  15. armas April 25, 2013
  16. Paijo April 25, 2013
  17. Mercon C April 27, 2013
  18. Haroem July 29, 2013

Leave a Reply

%d bloggers like this: