Loading Blog WordPress.com jadi Lebih Cepat? Ternyata Karena AMP

amp-wpcom-screenshots2
Halo bro semua 😀 , baru-baru ini sadar kalo tampilan blog ini berubah sedikit-demi sedikit bila dilihat dari Hape alias Smartphone, baik itu dari segi layout, font dan beberapa hal lain, praduga saya karena AMP.
Ya, sejak tanggal 24 Februari 2016 lalu di semua blog WordPress.com sudah mendukung Accelerated Mobile Pages atau disingkat AMP, yaitu inisiatif dari Google untuk meningkatkan kecepatan memuat halaman website secara signifikan di Smartphone dan Tablet.
Bila berbicara dari Google untuk Smartphone dan Tablet, tentu maksudnya adalah di perangkat Android. Coba lihat demonya disini , Di beberapa pengguna menyebutkan kalo website versi AMP beberapa ada yang berubah layout dan tampilannya 😎
Para pengguna blog WordPress.com atau juragan blog nya gak perlu ngapa-ngapain, karena semuanya bekerja secara otomatis, walaupun gak bisa dipungkiri ada beberapa keluhan seperti gak ada perubahan kecepatan hingga beberapa konten dan widget gak tampil dll.
Dengan ini Tentu saja pemirsa blog pun bakal lebih cepat mendapatkan informasi secara mobile, baik itu dari Google Search maupun aplikasi berita lain 🙄
Ya, seperti yang kita tau kalo semenjak 2015 lalu Google memperhitungkan kecepatan loading website dalam rangking mesin pencari miliknya, walaupun diklaim gak mempengaruhi hasil pencarian di laptop, tapi gak ada salahnya buat mengoptimalkan.
Trus gimana bagi yang punya wordpress self Hosting? Bisa kok dengan menginstall plugin ini disini, saya sendiri sudah nyoba di salah satu website tapi rasanya gak ada perubahan deh, mungkin bro sekalian berhasil 😉
MnM
 

3 Responses to “Loading Blog WordPress.com jadi Lebih Cepat? Ternyata Karena AMP”
  1. Warung Biker March 26, 2016
  2. nbsusanto March 26, 2016
  3. ekoandriyan March 26, 2016

Leave a Reply

%d bloggers like this: