Pilihan Warna New Yamaha Mio Fino FI 125 Bluecore 2016: Harga dan Spesifikasi

Yamaha Mio Fino 125 Premium 2016 otomercon (2)

Halo bro semua 😀 , Yamaha Mio Fino FI 125 Bluecore 2016 resmi dirilis Yamaha pada 9 Januari 2016, hmm… ini awal yang tepat buat merilis produk baru dan motor ini juga salah satu yang kubikasi mesinnya naik menjadi 125cc, jadi tambah 1 lagi nih matic 125cc dari Yamaha.

Mio Fino 125 Bluecore ini dikhususkan untuk wanita dengan tagline “Istimewakan Dirimu” karena grafis dan warna nya memang didesain oleh wanita, dan motor ini sebenernya adalah generasi ketiga yang ada di Indonesia, yeah, sejak rilis di 2012 kemudian mendapat upgrade injeksi di 2014 kini di 2016 dirilis generasi ketiga dengan mesin 125cc + Bluecore.

Yamaha Mio Fino 125 Premium 2016 otomercon (3)

Kalo diperhatiin baik-baik semenjak 2012 di empat tahun terakhir ini, bulan perilisan Mio Fino selalu sama, yakni Januari, maka bisa diambil kesimpulan kalo ganti striping berikutnya adalah di Januari tahun depan 😎

Grafis Yamaha Mio Fino FI 125 Bluecore 2016 Elegant

Mio Fino 125 2016 dirilis dalam 2 tipe dan masing-masing 3 warna, jadi totalnya ada 6, yang pertama adalah varian Elegan, tentu ini adalah pengganti varian premium milik versi 2015, tampil dengan tiga warna yang kekopian yaitu White Cappuccino (putih), Red Berry Latte (merah), Black Espresso (hitam)

Yamaha Mio Fino 125 Premium 2016 otomercon (1)

Gimana dengan grafis stripingnya? 🙄 Hmm… gak buruk, malah keren dan elegan dengan grafis ukiran tribal simpel berwarna emas pada bodi dan sayap menyambung ke spakbor depan, penggunaan warna coklat pada jok dan dek depan menambah kesan vintage

Harus diakui kalo grafis ini memang keren, dan gak heran kalo kedepannya varian ini bisa menambah daya tarik, terutama wanita karena memang menargetkan wanita sebagai calon konsumen.

Grafis Yamaha Mio Fino FI 125 Bluecore 2016 Sporty

Kapasitas mesinnya untuk 2016 ini lebih besar, 125 cc tapi lebih irit 50 % dibandingkan Fino karburator karena adanya teknologi Blue Core dan lebih irit lagi dengan Eco Indicator. Beberapa fitur lainnya antara lain Advance Key System dengan Answer Back agar gambar menemukan motor, lalu ada juga Auto Open Key Shutter (membuka dan memasukkan kunci) jadi mudah, cepat dan praktis.

Yamaha Mio Fino Sporty 2016 125 otomercon (1)

Dibanding tahun lalu, desainnya 99% plek sama persis dengan tahun lalu, artinya hanya dalaman nya saja yang baru, luarnya enggak, lalu 1% perubahannya apa? Hmm… coba deh diperhatiin, bagian leher knalpot dibawah kipas radiator sepertinya ada covernya sekarang, tahun lalu enggak.

Nah, grafis milik Yamaha Mio Fino FI 125 Sporty ini secara konsep masih sama saja dengan versi sporty di tahun 2015. Secara keseluruhan sebenernya masih lebih berwarna yang tahun 2015, tapi yang ini lebih fresh dan dinamis, kombinasi warna dual tone nya juga lebih merata 🙄

Yamaha Mio Fino Sporty 2016 125 otomercon (2)

Grafis striping versi sporty ini menggunakan garis-garis tricolor yang lebih tipis dengan lekukan di bodi, di bagian sayap tidak kebagian striping melainkan di spakbor nya ➡ , Piiihan warna yang tersedia untuk versi Mio Fino 125 versi Sporty 2016 adalah Sportif Noir (hitam), Esprit Bleu (biru), dan Actif Rouge (merah).
Yamaha Mio Fino Sporty 2016 125 otomercon (3)

Harga Yamaha Mio Fino FI 125 Bluecore 2016 adalah Rp. 16,25 Juta Rupiah atau naik 2 Juta Rupiah dari semenjak versi FI rilis pada 2014 lalu, tapi bisa mendapatkan bonus helm stylish dan jaket untuk setiap pembelian motor ini.

Spesifikasi Yamaha Mio Fino FI 125 Bluecore 2016

Dimensi

P X L X T

1870mm X 700mm X 1066mm

Jarak Sumbu Roda

1260mm

Jarak Terendah ke Tanah

135mm

Tinggi Tempat Duduk

745mm

Berat Isi

98 kg

Kapasitas Tangki Bensin

4,2 L

Mesin

Tipe Mesin

Air cooled, 4-stroke, SOHC

Jumlah / Posisi Silinder

Single cylinder

Diameter X Langkah

52,4 x 57,9 mm

Volume Cylinder

125 cc

Perbandingan Kompresi

9,5 : 1

Daya Maksimum

7.0 kW (9.52 PS) / 8000rpm

Torsi Maksimum

9.6 N.m (0,98 kgf.m) / 5500rpm

Sistem Starter

Elektrik & kick starter

Sistem Pelumasan

Basah

Kapasitas Oli Mesin

Total = 0,84 L ; Berkala = 0,80 L

Sistem Bahan Bakar

Fuel Injection

Tipe Kopling

Kering, sentrifugal

Tipe Transmisi

V-belt automatic

Rangka

Tipe Rangka

Underbone

Suspensi Depan

Teleskopik

Suspensi Belakang

Unit swing

Ban Depan

70/90-14M/C 34P

Ban Belakang

80/90-14M/C 40P

Rem Depan

Disc brake

Rem Belakang

Drum brake

Kelistrikan

Sistem Pengapian

TCI

Battery

YUASA/YTZ4V

Tipe Busi

NGK/CR6HSA

MnM

2 Responses to “Pilihan Warna New Yamaha Mio Fino FI 125 Bluecore 2016: Harga dan Spesifikasi”
  1. blade-in January 11, 2016
  2. motorvixion.com April 6, 2016

Leave a Reply

%d bloggers like this: